Senin, 10 Juni 2019

Meminta Tolong atau Memberi Perintah

Kalau kamu butuh sesuatu, kamu bisa memilih: MEMINTA tolong kepada seseorang,
atau MEMBERI perintah kepada seseorang

MEMINTA TOLONG akan membuatmu jadi orang yang BERSYUKUR, karena setelah seseorang itu bersedia untuk menolongmu.. kamu langsung senang, jadi kebahagiaanmu datang lebih cepat meskipun kamu harus menunggu sampai permintaanmu itu terwujud.

MEMBERI PERINTAH akan menuntutmu jadi orang yang BERSABAR, karena setelah ada orang yg mau menuruti perintahmu.. kamu masih harus menunggu lagi sampai dia selesai menuntaskan perintahmu, baru setelah itu kamu senang. Intinya, kebahagiaanmu akan tertunda sampai perintahmu itu diselesaikan.

Dan perlu diketahui, lebih banyak orang yang tidak sabar ketika dia memberikan perintah kepada seseorang._

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sahabatku