“Masalah itu
timbul karena pekerjaan dipegang oleh orang yang salah”
Masalah yang terjadi di tempat kerja
ataupun di dalam rumah akan mempengaruhi keharmonisan rumahtangga Anda. Maka
jika punya masalah segeralah Anda selesaikan, atau kalau bisa Anda mencegah
masalah itu datang. Menyikapi masalah itu kurang lebih sama seperti mengatasi
ujian/musibah. Silakan Anda baca lagi di konsep sebelumnya, namun di sini saya
akan sedikit menambahkan khusus membahas tentang masalah.
a.
Menyikapi masalah:
·
Pertama, kita harus yakini bahwa setiap masalah
itu ada solusinya.
·
Kedua, solusi yang paling baik adalah solusi dari
Allah. Maka kita harus memakai solusi-solusi syar’i (yang bersumber dari
alquran dan sunnah) dan jangan memakai solusi yang bertentangan dengan itu.
·
Ketiga, janganlah meminta tolong pada orang-orang
kafir dan orang-orang musyrik. Tetapi mintalah pertolongan kepada Allah dan
orang-orang yang beriman untuk membantu mengatasi masalah kita.
·
Keempat, apabila kita ditolong maka balaslah
dengan kebaikan yang serupa atau lebih dari pertolongan yang diberikan oleh
saudara kita itu. Jika belum mampu membalas kebaikannya, maka doakanlah. Biar
Allah yang membalas kebaikannya dengan cara Allah sendiri.
b.
Menghindari masalah:
·
Hindarilah kemaksiatan, karena kemaksiatan adalah
sumber masalah yang paling utama
·
Profesionallah dalam berkerja, dan carilah orang
yang profesional juga untuk menjadi patner kerja Anda.
·
Jadikanlah kebiasaan-kebiasaan baik menjadi
kepribadian Anda (contoh: disiplin, rajin, hati-hati, teliti, dsb)
·
Bersedekahlah, karena bersedekah itu dapat menolak
bala (menolak masalah itu datang kepada Anda).
Semoga dengan
terselesaikannya masalah Anda dan tercegahnya Anda dari masalah, baik itu
masalah di tempat kerja maupun di dalam rumah, Anda dan pasangan Anda berserta
anak-anak Anda dapat menikmati hidup lebih bahagia daripada jika punya masalah.
(Deni bin Mu'min)_
Tidak ada komentar:
Posting Komentar