Everyday
is new (Setiap hari ada saja yang baru)”
Selain untuk menghilangkan
kejenuhan, slogan everyday is new
juga berguna untuk mengasah kreatifitas Anda, menambah pengetahuan Anda,
melejitkan potensi Anda, memperbaiki kualitas hidup Anda. Lho kok bisa sampai
sebegitunya? Ya tentu saja bisa. Karena dalam konsep inovasi ini mengandalkan
unsur-unsur yang bersifat kebaruan. Misalnya, hari ini Anda berbincang-bincang
dengan pasangan Anda tentang pengalaman baru Anda, besok Anda berbagi ilmu
tentang hal yang pasangan Anda belum mengetahuinya, lusa Anda menunjukkan resep
masakan terbaru buatan Anda sendiri, hari selanjutnya Anda menyetor hapalan
alquran yang baru saja Anda selesai hapalkan, hari selanjutnya Anda mempraktekkan
gaya bersenggama terbaru yang belum pernah Anda coba, hari selanjutnya Anda
mengajak pasangan Anda silaturahim ke rumah saudara/kerabat yang belum pernah
dikunjunginya, hari selanjutnya Anda membuatkan pantun sederhana tapi romantis
untuk pasangan Anda, hari selanjutnya Anda mengganti wallpaper hp Anda dengan
foto kenangan Anda berdua dan menunjukkannya kepada pasangan Anda, hari
selanjutnya Anda menyatakan cinta pada pasangan Anda lewat sms (padahal Anda
dan pasangan Anda sama-sama sedang ada di rumah), hari selanjutnya dan
seterusnya silakan Anda pikirkan sendiri inovasi yang akan Anda ciptakan. Masa’
mau saya contohin terus sih?! Yang penting intinya adalah everyday is new (setiap hari ada saja
yang baru).
Bumi ini materialnya sama
saja sejak dulu, tapi penemuan-penemuan baru membuat hidup di bumi ini semakin
menyenangkan dan tidak membosankan. Artinya, pasangan Anda sejak dulu jiwa dan
raganya adalah dia-dia juga, tidak berubah menjadi orang lain. Namun yang
membuat dia semakin menyenangkan di mata Anda adalah karena Anda menemukan
hal-hal baru pada dirinya. Begitu juga Anda, yang membuat Anda semakin
menyenangkan di matanya adalah karena hal-hal baru yang dia temui pada diri Anda.
(Deni bin Mu'min)_
Tidak ada komentar:
Posting Komentar