“1 + 1 ≥ 3”
Satu ditambah satu bukan dua, bukan nol, bukan
minus 1, bukan pula minus banyak. Tetapi satu tambah satu dalam konsep ini adalah
3 atau lebih banyak dari itu. Kenapa? Karena suami + istri jika sudah
bekerjasama, akan menghasilkan banyak sekali kebaikan, ya mungkin akan
menghasilkan bayak anak juga. Hehe.
Jika Anda dan saya
bekerjasama (dengan modal sama-sama satu juta) tetapi tidak menghasilkan
apa-apa alias nol, itu namanya rugi. Jika Anda dan saya bekerjasama tetapi
hasilnya minus, itu malah lebih rugi. Jika Anda dan saya bekerjasama
menghasilkan dua juta lalu kita bagi dua, maka itu sama saja seperti tidak
bekerjasama, hanya menghabiskan waktu secara percuma saja. Maka dari itu konsep
kerjasama ini berbuah keuntungan, suami dan istri bekerjasama untuk mendapatkan
banyak keuntungan, banyak kebaikan, banyak kebahagiaan, banyak kebermanfaatan,
dan hasilnyapun dirasakan bersama-sama.
Penjabaran di atas adalah hasil
kerjasama yang bersifat kuantitas. Adapun hasil kerjasama yang bersifat
kualitas adalah pekerjaan menjadi terasa lebih ringan, lebih mudah dilakukan,
lebih menyenangkan, lebih cepat, lebih bagus, dsb.
(Deni bin Mu'min)_
Tidak ada komentar:
Posting Komentar